Makanan Organik

Meningkatnya kesadaran masyarakat akan pola hidup sehat membawa perubahan tidak hanya pada kebiasaan olahraga tapi juga pada pola makan. Masyarakat mulai lebih peduli pada makanan dan nutrisi yang masuk dalam tubuh mereka. Kampanye tentang hidup sehat juga semakin banyak ditemui. Selain itu catering – catering yang menyediakan menu sehat pun semakin banyak tersedia. Salah satu pilihan menu makanan sehat adalah makanan organik.

Makanan organik adalah makanan-makanan yang berasal dari tumbuhan atau hewan yang dirawat dengan mengutamakan sistem ramah lingkungan. Petani organik menggunakan pupuk natural seperti kompos untuk tanah dan tumbuhan, dan menggunakan sistem pergiliran tanaman (metode rotasi tanaman agar tanah tidak kehilangan unsur hara akibat terus dihisap oleh tanaman). Untuk memastikan produk yang dibeli benar – benar organic dapat dengan mngecek sertifikasi yang dimiliki produk tersebut. Di Indonesia, lembaga yang berwenang untuk menyertifikasi produk organik adalah Lembaga Sertifikasi Pangan Organik (LSPO).

Kemudian apa keuntungan konsumsi makanan organic yang membuat banyak orang tertarik?

Tinggi antioksidan

Sebuah penelitian menemukan bahwa makanan organik mengandung zat antioksidan lebih tinggi daripada makanan lainnya yang kemudian akan memberikan efek positif untuk tubuh.

Minimnya pestisida

Alasan positif lainnya kenapa kamu lebih baik mengonsumsi makanan organik adalah karena minimnya penggunaan pestisida dalam proses penanaman sehingga membuat makanan organik lebih sehat dan lebih layak dikonsumsi.

Makanan organik tidak mengandung bahan-bahan buatan tambahan

Salah satu aturan yang paling ditekankan dalam produk organik adalah produk organik dilarang mengandung bahan-bahan buatan tambahan lainnya, termasuk bahan pengawet, pemanis buatan, pewarna buatan, perasa buatan, dan MSG.

Meningkatkan sistem kekebalan tubuh

Tanaman rekayasa genetika seperti tanaman pada umumnya dikenal bisa mengurangi kekuatan sistem kekebalan tubuh. Itulah sebabnya akan lebih baik jika kamu memilih konsumsi makanan organik.

Rasa lebih enak

Karena ditanam dengan cara yang organik, maka rasa dari sayuran organik lebih enak dan tidak berbau pestisida atau bahan kimia lainnya.

Aman untuk lingkungan

Bahan kimia yang sering digunakan untuk menanam tanaman pangan secara masal seringkali menimbulkan polusi baik tanah, air, maupun udara. Sementara proses penanaman secara organik lebih sehat dan aman untuk lingkungan.

Sumber :

2018-12-04T07:46:45+00:00